Harga Hive Turun Vote Semakin Berkurang

avatar

Harga Hive tidak juga beranjak menuju 1 dollar. Hal ini membuat saya dan mungkin sebagian besar author merasa kurang bersemangat. Apalagi nilai vote yang semakin turun.

Saya banyak menemui anggota Hive Indonesia yang aktif beberapa bulan lalu dan sekarang tidak tampak lagi. Ini adalah sebuah kenyataan dalam blogging di Hive. Kita , author dengan modal nol harus bisa menampilkan tulisan yang menarik kurator. Dan itu tidak mudah.

Ditambah lagi, kurator yang mendukung Indonesia seperti mundur teratur. Ini juga salah satu yang membuat hilangya penulis lebih banyak.

Sudah terjadi di platform st...em. Apakah ini akan terjadi lagi di Hive. Namun di St..em masih ada komunitas dari Aceh yang masih exis dan saling mendukung. Memang ada diantara mereka yang punya power besar sehingga sangat membantu komunitas itu. Sementara di Hive belum ada power besar yang dimiliki akun dari Indonesia. Saya berharap ada sih sehingga kurasi dalam bahasa Indonesia jadi lebih banyak dan mantap.

Salah satu motivasi blogging di Hive adalah pendapatan. Ini adalah kenyataan. Tanpa itu, platform ini mungking sudah ditinggalkan. Berbeda dengan youtube, tiktok dan Ig. Orang Indonesia banyak sekali di situ karena ada para penikmat karya yang jumlahnya mencapai jutaan orang. Para penikmat itu bukan konten kreator tetapi hanya penonton.

Semakin banyak penonton semakin besar peluang memperoleh peluang pendapatan dari para pengiklan atau endorser. Dan pengasilan para konten kreator youtube dan tik-tok tak kalah besar dari platform ini.

Ada kelemahan yaitu akun dengan mudah di banned oleh admin namun kasus itu hanya dibawah 10 persen atau bahkan di bawah 5 %. Hal ini membuat para konten kreator terus bersemangat.

Berbeda dengan Hive, para penikmat karya kita jumlahnya masih bisa dihitung tanpa kalkulator sehingga platform ini masih bisa digolong kecil. Belum ada saya temuin akun di Hive yang punya follower lebih dari 1 juta.

Vote kecil dan harga hive yang rendah jelas sangat tidak memotivasi para konten kreator. Jika mengarapkan dari penonton atau pembaca, adalah hal yang sangat berat karena jumlah penonton atau pembaca masih sangat terbatas. Lantas bagaimana bisa exis di Hive dan hasilkan uang? Pengalaman saya adala dengan mengumpulkan token di hive-engine yang potensial untuk di stake atau di HODL menunggu harga naik...

OK terima kasih ..



0
0
0.000
5 comments
avatar

kalau komunitasnya mau maju, tidak bisa mengandalkan orang lain nge vote diri kita sendiri, sedangkan kita sendiri mentalitasnya minta divote minta dihargai terus. Masing-masing memulai dari diri sendiri...

Akan ada waktunya nanti saya mulai dorong komunitas Indonesia global/umum, sementara kekuatan saya belum sampai sana 😂

0
0
0.000
avatar

@lebah, betul bang kondisinya seperti ini, harga hive masih pancaroba naik sedikit,tapi mungkin suatu saat akan bangkit seperti beberapa tahun silam. Terimakasih.

0
0
0.000